Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

LOVE...CINTA...AISITERU




Ameliuscollections-Banyak orang yang sering mengucapkan kata cinta, tapi sebenarnya bisakah kita memaknainya? Apakah cinta dan sayang itu masuk dalam satu makna? Lebih besar mana cinta dan sayang?

Menurut kamus EYD, cinta berarti sayang benar sedangkan sayang berarti kasih sayang, rasa peduli terhadap orang yang begitu dekat dengan kita. 

Kadang banyak orang yang sering mendengar kata cinta ataupun sayang dari orang orang terdekat, tanpa ia sadar seringkali orang lain justru banyak yang menunjukkan dibanding mengucapkan. Lalu, mana yang lebih berharga? Tak banyak orang yang bisa dengan mudah mengumbar rasa sayang maupun cinta, mereka hanya menunjukkanya dan terkadang kita tak merasakannya. Cinta tak pernah menuntut sempurna, dan terkadang kekurangan bisa menjadikan cinta semakin kuat. Seberapa kuatnya kita menyangkal dan terus menerus mencela kekurangan seseorang yang kita sayangi, pada akhirnya kita justru tak mau kehilangan orang tersebut sekalipun dengan segudang kekurangan. 

Bayangkan saat kita membuka mata di pagi hari, kita tak dapatkan lagi senyuman dari ayah? Kita tak dapat lagi pelukan dari ibu?  Tak dapat lagi ciuman mesra dari suami? Atau tak dapat lagi mendengar rengekkan si kecil saat bangun tidur?

Kadang hal kecil belum pernah kita fikirkan, betapa berartinya orang terdekat kita dan tak pernah terbayang saat mereka semua meninggalkan kita.

Dan mari kita mulai setiap pagi kita dengan kata “ I LOVE YOU” untuk setiap orang yang kita cintai, dan mencintai kekurangan mereka sebagai kesempurnaan cinta, dan jangan sampai kita menyesal tak pernah ucapkan kata itu ketika kita sadar orang yang kita cintai sudah tiada...


x_3d3acb08
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar